Mengubah Informasi Dari Kalimat Verbal ke Non Verbal

autodeskcad-eworkshop.com
Mengubah Informasi Dari Kalimat Verbal ke Non Verbal,Informasi Verbal Dan Nonverbal itu yang diajarkan pada pelajaran bahasa indonesia disekolah saya di SMK 1 Denpasar. Ini adalah catatan saya, daripada catatanya hilang mending saya posting aja, silahkan kita belajar :


Informasi verbal adalah suatu informasi yang kita dapatkan lewat mendengarkan atau menyimak.
Informasi yang kita simak dalam pemahamanya kurang jelas dan tepat.
Maka dari itu informasi verbal tersebut dapat kita sampaikan atau kita terima dalam bentuk non verbal / visual.

Contoh berikut informasi non verbal / visual :

1. Grafik adalah gambaran pasang surutnya suatu keadaan atau data yang bisa di wujudkan dalam garis atau gambar.

Grafik di bedakan menjadi 3 yaitu :
  • Grafik Batang adalah grafik berupa batang / balok yang biasanya digunakan untuk menekankan adanya perbedaan tingkatan atau nilai berupa aspek.
  • Grafik Garis adalah lukisan naik turun data berupa garis yang di hubungkan dari titik-titik data secara berurutan. Grafik ini dipakai untuk menggambarkan perkembangan / perubahan dari waktu ke waktu.
  • Grafik Lingkaran adalah gambaran naik turun data berupa lingkaran untuk menggambarkan persentase dari nilai total atau keseluruhan.
2. Diagram adalah sketsa atau gambar untuk menerangkan suatu keadaan atau menerangkan tentang hasil yang di peroleh dalam suatu proses.

3. Matriks adalah tabel yang di susun dalam lajur dan jajaran sehingga butir-butir uraiannya yang diisikan dapat di baca dari atas ke bawah dan kiri ke kanan.

4. Denah adalah gambar yang menunjukan letak kota, tempat, jalan dan denah juga bisa berupa gambar rancangan bangunan.

5. Bagan adalah gambaran atau rancangan skema untu menyajikan data agar mempermudah penapsiran. Bagan di sajikan dengan gambar balok, garis, lingkaran atau tanda.


Langkah-langkah membuat grafik

1. Merumusakan nama judul grafik sesuai dengan informasi yang hendak dikemukakakn / disampaikan.
2. Grafik terdiri dari garis atau gambar.
3. Istilah grafik sesuai dengan data yang tertera dalam informasi verbal.
4. Tariklah garis sesuai dengan informasi verbal.

Mengubah informasi verbal menjadi tabel

Tabel adalah daftar berisi iktisar sejumlah data informasi bisasanya berupa kata-kata & bilangan yang tersusun secara bersistem sehingga dapat dengan mudah di pahami.
Mau Jasa Arsitek Desain Rumah Berkualitas ?, Dapatkan Diskon spesial untuk pengunjung blog ini. Kesempatan TERBATAS.
[Klik Disini] untuk memesannya sekarang juga.

Silahkan Baca Pelajaran Lainnya :

No comments:

Post a Comment

Mohon Untuk Tidak Menggunakan Link Pada Isi Komentar Anda. Terimakasih Atas Kunjungannya

Ingin selalu mengetahui Update Artikel Terbaru dari Konstruksi Bangunan? Silakan klik Tombol 'SUKA' dibawah ini ya .....

Copyright © 2013 Konstruksi Bangunan KBG 1. Diberdayakan oleh Blogger. Template by. S-rooms. RSS.